Bakmi lezat di Kelapa Gading itu, seperti kalian sudah pada tahu, itu jumlahnya ada banyak. Namun yang berhasil mencapai kategori legendaris, nah itu tidak banyak.
Bakmi Tan di Kelapa Gading ini adalah cabang dari yg di Muara Karang. Menurut beberapa fansnya, yang di Muara Karang itu lebih enak. Tetapi saya, teman saya, dan banyak orang lain itu ga terlalu pusing. Karena walaupun yang disana lebih enak, kelasnya Bakmi Tan itu tentu bukan kelas rendahan. Jadi tentu saja tetap berada dikategori Bakmi lezat dan sangat layak untuk diziarahi.
Bakmi Tan memperoleh popularitas karena penggunaan kerupuk ikan/udang yang gurih. Rasa-rasanya resep ini tidak banyak dijumpai di bakmi-bakmi jenis lain. Maka itu, Bakmi Tan jadi menang set karena kekuatan karakternya.
Bakmi Tan juga karena somay-somay lezatnya dan kemampuan mereka untuk menyajikan menu dengan super cepat. Saking cepatnya, kadang tinta di kertas pesanan belum kering, mangkuk mie sudah tersaji.
Bakmi Tan menyajikan mie lebih cepat daripada bayangannya sendiri.
Pengalaman makan yang awesome.